SOROAKO-Pantau Terkini.co.id. Kebakaran kembali terjadi di kecamatan Nuha, Kabupaten Luwu timur jalan wendoniha Desa Soroako pagi tadi Jumat ,08/09/2017. Informasi yang dihimpun dari warga setempat,mengatakan api diduga berasal dari toko galaksi,karena terliha api mulai membesar pada pukul 09.45 wita ,ucapnya
.
Dari jauh nampak kepulan asap hitam
membumbung ke udara, api terlihat sangat membesar dari rumah .Mahmud yang juga selaku
pemilik toko Galaxy.
Sampai naiknya berita ini penyebab
dari kebakaran belum diketahui secara pasti, namun beberapa warga yang ada disekitar lokasi
kebakaran mengatakan kemungkinan akibat arus pendek.
Dari pantauan wartawan nampak
mobil pemadam kebakaran bersama tim SAR Soroako dibantu tim fire and emergency
servis PT.Vale berusaha memadamkan api dengan cara memompa langsung air dari
danau matano.
Liputan:Suardi
Editor:Muhlis





0 Komentar