WAJO, PANTAU TERKINI.CO.ID-Berita aksi penculikan yang marak
terjadi kita dengar , ternyata sudah terjadi di wilayah hukum Kabupaten Wajo
Sulawesi Selatan (Sulsel) tepatnya di daerah Kecamatan Pitumpanua Siwa, Selasa,
19 Februari 2019.
Aksi dugaan akan melakukan penculikan , berhasil digagalkan warga
Mattirowalie Kecamatan Pitumpanua Siwa.
Warga yang marah, berhasil menangkap 3(tiga ) orang, dua
laki-laki dan satu perempuan, dua laki-laki babak belur dihakimi warga.
Warga juga menduga,
terduga pelaku ada kaitannya
dengan penculikan warga Bekkae Desa Awo Kecamatan Keera.
Dikonfirmasi Kasat Reskrim Polres Wajo, AKP . Anita Taherong
, membenarkan adanya tiga orang yang diamankan pihak Kepolisian Sektor (Polsek)
Pitumpanua, dugaan tindak pidana pencurian
orang, namun bukan anak kecil , tapi
laporan awal orang dewasa berusia 50
tahun
“Untuk sementara pelaku masih dalam pemeriksaan , tapi
korbannya bukan anak kecil, tapi sudah
dewasa karena umurnya 50 tahun . Pada saat diamankan oleh pihak Polsek
Pitumpanua , tersangka sudah dalam keadaan babak belur dihakimi warga,”kata
AKP.Anita Taherong
(Chal/Lis)
0 Komentar