Dukuhwaru
- Bertempat di pendopo Desa Pedagangan Kecamatan Dukuhwaru Kab. Tegal, Danpos
22/Dukuhwaru Peltu Bundi menghadiri undangan kegiatan Deklarasi ODF (Open
Defacation Free) Masyarakat Desa Pedagangan Berkomitmen untuk tidak BAB
sembarangan Per 1 Februari 2019. Kamis (28/02)
Camat
Dukuhwaru Dra. Nur Alina Agustini memberikan apresiasi yang positif kepada Desa
Pedagangan bisa melaksanakan deklarasi BAB sembarangan pertama kali. “Desa yang
lainnya sedang melaksanakan klarifikasi untuk desa bebas BAB sembarangan dan
diharapkan para Kades membuat perdes tentang BAB sembarangan”, ucapnya.
Dinkes
Kab. Tegal Dr. Meliansori mengharapkan di Kecamatan Dukuhwaru bulan Juli 2019
bebas BAB sembarangan. “Diharapkan ada perubahan dari tingkah laku masyarakat
Desa Pedagangan mengenai kesehatan Lingkungan”, harapnya.
Setelah
sambutan-sambutan dilanjutkan dengan Pembacaan Ikrar Bebas dari ODF oleh Kades Pedagangan Makmuri, S.H dan Penandatanganan
Desa Pedagangan bebas ODF serta
Penyerahan Sertifikat ODF (Open Defecation Free) dan diakhiri ramah tamah.
(pendim tegal)




0 Komentar